News Breaking
Live
wb_sunny

Terbaru

Terjawab, Inilah Mekanisme ZONASI GURU yang Bakal Mulai Diberlakukan

Terjawab, Inilah Mekanisme ZONASI GURU yang Bakal Mulai Diberlakukan

Setelah memberlakukan kebijakan zonasi saat penerimaan peserta didik baru (PPDB), pemerintah akan merotasi guru. Kemendikbud saat ini sedang membuat aturan baku. Kemendikbud berharap, dengan begitu tak ada lagi pemda yang tidak merotasi atau menunda-nunda dengan alasan tertentu.



Seperti diberitakan Jawa Pos, Mendikbud Muhadjir Effendy menjelaskan, meski rotasi baru tahap rencana, beberapa daerah sudah mengawali.

Tujuan rotasi adalah pemerataan guru. “Sehingga tidak ada lagi sekolah yang isinya tumpukan guru PNS, sementara ada sekolah yang isinya tumpukan honorer,” ungkap Mendikbud saat berada di kompleks istana kepresidenan (14/8). Bahkan, kata dia, masih ada sekolah yang PNS-nya hanya kepala sekolah.

Mendikbud mengatakan, rotasi guru bakal berbasis zonasi. Dia mengimbau, para guru tidak perlu resah karena perpindahan itu tidak jauh-jauh. Rotasi akan dilakukan by sistem yang terpusat di Kemendikbud. Bila sudah waktunya dirotasi, guru tinggal diberitahukan kepada kepala daerah.

Informasi selengkapnya silakan simak video berikut!

Tags

Langganan Artikel

Dapatkan update artikel terbaru melalui email Anda!

1 komentar: