Kemdikbud Gelar Lomba Mobile Ki Hajar 2017, Inilah Panduannya!
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) RI melalui Balai
Pengembangan Multimedia Pendidikan dan Kebudayaan (BPMKP) kembali mengadakan
lomba mobile edukasi atau saat ini disebut dengan Lomba Mobile Ki Hajar
2017.BPMPK merupakan salah satu badan di Kemdikbud yang memiliki tugas
melakukan pengkajian dan pengembangan model multimedia pendidikan.
Lomba Mobile Kihajar yang dulunya bernama Lomba Mobile Edukasi ini
mempertandingkan karya Aplikasi Mobile Edukasi, yaitu aplikasi yang dijalankan
di perangkat smartphone atau tablet serta mengandung unsur pendidikan. Lomba
ini diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Multimedia Pendidikan dan
Kebudayaan dan merupakan rangkaian acara Anugerah Kihajar yang diselenggarakan
oleh Pustekkom Kemdikbud. Diharapkan dari kegiatan ini BPMPK beserta
program-programnya dapat dikenal dan dirasakan secara langsung manfaatnya oleh
seluruh masyarakat pendidikan di Indonesia.
Lomba ini bertujuan untuk : (1) Memotivasi pelajar, guru dan
masyarakat untuk mengembangkan bahan belajar interaktif melalui perangkat
handphone. (2) Memotivasi pelajar, guru dan masyarakat akan pentingnya bahan
ajar/media pembelajaran berbasis TIK sebagai penunjang proses pembelajaran,
khususnya mobile edukasi.dan (3) Membentuk budaya pembelajaran yang inovatif
dan kreatif bagi seluruh pelajar, guru dan masyarakat melalui bahan ajar/media
pembelajaran berbasis TIK, khususnya mobile edukasi, (4) Memperkaya konten
pendidikan di internet.
Sasaran peserta lomba ini adalah pelajar, guru, dan umum. Target
yang hendak di raih adalah 90 aplikasi yang akan dijadikan bahan ajar untuk
memperkaya konten-konten mobile edukasi di http://m-edukasi.kemdikbud.go.id .
Total keseluruhan hadiah yang disediakan untuk semua kategori lebih dari Rp.
305.500.000.
Demikian informasi mengenai Lomba Mobile Ki Hajar 2017. Anda
berminat mengikutinya? Silahkan simak informasi lengkapnya di web resmi Lomba
Mobile Ki Hajar 2017 : http://m-edukasi.kemdikbud.go.id/lomba/
. Semoga informasi ini bermanfaat!
Post a Comment