News Breaking
Live
wb_sunny

Terbaru

Manfaat Menanamkan Ilmu Mengatur Keuangan Keluarga

Manfaat Menanamkan Ilmu Mengatur Keuangan Keluarga

Mencoba mengatur keuangan keluarga sebaiknya juga mengarahkan anak-anak untuk ikut melakukannya juga. Apabila seorang anak sudah terbiasa mengatur keuangannya maka alhasil di masa mendatang akan cerdas dalam mengatur keuangan milik keluarganya. Kecerdasan dalam mengatur keuangan tidak bisa dipelajari dan dipraktekkan dalam waktu yang singkat. Perlu proses dan diperlukan kesadaran yang bisa tumbuh karena terbiasa sehingga terasa tidak berat dan biasa saja. 
Sayangnya banyak orangtua yang mengabaikan betapa pentingnya memberikan pemahaman mengenai mengelola keuangan keluarga kepada anak-anak. Ada banyak manfaat yang didapatkan jika anak sejak dini sudah paham cara mengatur finansial, yakni:
  1. Seorang anak akan menjadi sosok yang lebih mandiri sebab paham benar uang yang dimiliki harus digunakan untuk hal bermanfaat dan terhindar dari sifat suka minta orangtua.
  2. Anak juga akan lebih bertanggung jawab sebab keuangan yang dimiliki sepenuhnya tanggung jawabnya sehingga lebih selektif dalam jajan di luar rumah.
  3. Mengajari anak untuk hidup hemat dan sederhana sebab sudah memiliki kewajiban mengatur uangnya sendiri.
 Mengajari anak untuk paham benar bagaimana mengatur keuangannya memang ada tahapannya dan tidak bisa diajarkan secara instan. Mulailah dengan menyediakan uang saku dalam bentuk mingguan atau bulanan. Jelaskan kepada anak untuk jumlah uang yang diberikan bisa digunakan dengan semestinya sebab tidak bisa meminta tambahan. Sikap ini bukan maksud pelit terhadap anak sendiri namun lebih kepada penanaman ilmu mengenai mengatur keuangan keluarga yang benar dan bertanggung jawab.
Banyak orang yang merasa kesulitan dalam mengatur keuangan keluarga sebab setiap kebutuhan sudah sangat menyita jumlah pendapatan. Ketika sudah berumah tangga maka kebutuhan akan semakin banyak dan dari waktu ke waktu akan semakin bertambah. Apalagi jika buah hati sudah menghiasi dan meramaikan rumah maka besarnya kebutuhan akan berlipat. Namun sebagai manusia kita harus menyikapinya dengan bijak sebab itulah impian kita semua.
Dalam menyikapi besarnya kebutuhan namun sokongan pendapatan yang kurang mendukung memang perlu kecermatan. Dalam mengelola keuangan keluarga yang dihadapkan pada kondisi demikian ada baiknya untuk selalu hidup sederhana. Caranya:
  1.  Memilih bahan makanan yang sekiranya lebih murah apalagi tidak memanjakan perut adalah sunnah Rasullullah SAW yang mencegah berbagai penyakit di tubuh.
  2. Ada baiknya memasak makanan sendiri kurangi atau bahkan hindari kebiasaan untuk jajan makanan di luar sebab jatuhnya sangat boros.
  3. Ketika membeli baju ada baiknya memilih yang nyaman, nyaman saat dikenakan dan juga nyaman untuk kantong.
Hidup sederhana tidak akan membuat Anda sengsara namun justru sebaliknya sebab lebih bisa menikmati hidup. Dimana setiap kebutuhan yang ada bisa dipenuhi meskipun memilih yang terjangkau, hal ini lebih baik ketimbang mengorbankan atau menunda memenuhi kebutuhan lainnya. Hidup sederhana juga lebih menenangkan hati dan pikiran sehingga lebih banyak bersyukur daripada hanya bisa mengeluh. Jadikan hidup sederhana sebagai kunci untuk mengatur keuangan keluarga secara ideal!

Tags

Langganan Artikel

Dapatkan update artikel terbaru melalui email Anda!

Post a Comment