Ketahui Kelebihan Smartphone Asus ZenFone 4,5, dan 6
Smartphone
menjadi salah satu kebutuhan yang penting untuk masyarakat yang hidup di era
sekarang. Penggunaan smartphone sebagai salah satu alat komunikasi yang lengkap
dan praktis membuat banyak orang menggunakannya. Terdapat berbagai jenis
smartphone dari berbagai merk dan dengan fiturnya masing-masing. Smartphone
Asus bisa menjadi salah satu pilihan favoritmu. Smartphone unggulan ini
memiliki kecanggihan baik dari segi fiturnya maupun dari segi tampilannya.
Banyak
orang yang memilih smartphone Asus karena berbagai macam alasan. Asus merupakan
salah satu produk ternama di Indonesia yang memiliki berbagai macam produk
elektronik. Contohnya saja seperti laptop, notebook, smartphone, dan beberapa
lainnya. Nah, apakah Anda adalah salah satu pengguna Asus? Mengapa Anda memilih
brand smartphone ini? Yuk lihat apa kata media dan banyak orang tentang Asus
Smartphone.
Review
Smartphone Asus ZenFone 4,5,6
Review
Asus smartphone merupakan hal-hal yang penting untuk diketahui. Dengan
mengetahui hal tersebut, Anda bisa memiliki referensi untuk memilihnya. Beragam
jenis Asus ZenFone dikeluarkan
dan nyatanya banyak orang yang tertarik untuk membelinya. Sejumlah ZenFone
tersebut telah dilengkapi dengan desain yang sangat indah dan fitur yang
berkualitas yang menjadi perhatian bagi masyarakat.
Terdapat
berbagai jenis smartphone Asus ZenFone mulai dari ZenFone 4, ZenFone 5, hingga
ZenFone 6. Masing-masing tipe memiliki kelebihannya masing-masing. Keunggulan
dari masing-masing tipe tersebut nantinya bisa menjadi pilihan bagi Anda untuk
memilih tipe menarik yang Anda inginkan. Nah, bagaimana review mengenai produk
smartphone ZenFone dari Asus ini? Berikut beberapa review yang bisa menjadi
referensi yang menarik untuk Anda.
1. ZenFone
6
Smartphone
Asus merupakan salah satu pilihan smartphone yang tepat untuk Anda beli.
ZenFone ini menawarkan smartphone dengan layar 6 inchi. Layarnya sangat luar biasa karena telah
dilengkapi dengan Sonic Master. Fitur ini merupakan salah satu hiburan yang
tidak tertandingi bagi pemilik smartphone. Dengan tenaga 13 pixel yang dimiliki
oleh smartphone ini, Anda bisa mengambil gambar dengan sangat jelas. Terdapat beberapa warna yang sangat spesial untuk
dimiliki seperti cherry red, gold colors, dan charcoal black.
2. ZenFone
5
Seperti
namanya, ASUS ZENFONE 5 merupakan produk dari Asus Smartphone yang memiliki layar selebar
5 inchi. Layar tersebut cukup luas sehingga pengguna bisa melakukan chatting
dengan lebih mudah. Menariknya lagi, ketebalannya yang hanya 5.5 mm ini
merupakan titik tertipis bagi smartphone ini. Warna yang disediakan yaitu purple, read, pearl, dan beberapa warna
lainnya.
3. ZenFone
4
Merupakan
suatu kebanggaan tersendiri untuk memiliki smartphone Asus dengan tipe ZenFone 4 ini. Cover belakangnya
yang terdiri dari beberapa warna seperti sky blue, solar yellow, maupun pearl
white menjadi salah satu kelebihan dari ZenFone 4 ini. Anda akan mendapatkan
kapasitas 64GB untuk memori eksternalnya yang bisa menampung banyak sekali file
yang Anda miliki.
Itulah
beberapa review smartphone Asus sekilas yang bisa menjadi referensi Anda untuk
memilih smartphone ini. Anda bisa memilih jenis Asus yang Anda inginkan yang
pas dengan kantong Anda. Harga dari smartphone ini pun sebenarnya tidak terlalu
mahal. Nah, bagaimanakah kelemahan dan kelebihan dari masing-masing smartphone
di atas? Inilah beberapa kelemahan dan kelebihannya.
Kelebihan dan
Kelemahan Smartphone Asus ZenFone 4,5,6
Kelebihan
dan kelemahan smartphone Asus bisa menjadi hal yang paling menarik untuk
diketahui. Dengan demikian, Anda bisa membandingkan baik dari segi fiturnya
maupun dari segi harganya. Untuk Anda yang tertarik dengan brand Asus ZenFone
4,5, dan 6, Anda bisa menyimak kelebihan dan kelemahannya di bawah ini.
Asus
ZenFone 6 merupakan salah satu jenis smartphone dari brand Asus yang memiliki
layar yang paling besar. Besarnya layar tersebut bukan merupakan alasan mengapa
Anda tidak memilih smartphone jenis ini. Anda bisa lebih asyik untuk melakukan
browsing, nonton film, maupun main game dengan menggunakan smartphone Asus
jenis ini. Selain itu, harga yang sangat bersahabat bisa menjadi alasan paling
menarik untuk Anda dalam membeli smartphone ini.
Salah
satu produk terbaik datang dari tipe Asus ZenFone 6 A600CG. Harganya sangat
bersahabat dan memiliki keunggulan lainnya berupa fitur kelas atas. Ini telah
launching di awal tahun 2017. Asus ZenFone 6 pun tidak hanya meluncurkan produk
dalam satu jenis saja. Ada 3 produk yang dibawanya. Beberapa pilihan produk
tersebut pastinya bisa membuat masyarakat bisa lebih memilih manakah yang
paling mereka sukai meskipun semuanya terlihat menarik.
Asus
ZenFone 6 telah dikatakan sebagai salah satu produk smartphone yang paling
canggih di tahun ini. Kesimpulan yang bisa diambil dari review mengenai ZenFone
6 adalah bahwa Anda akan mendapatkan smartphone dengan layar yang sangat elegan
dan lega serta kenyamanan dalam menggunakannya. So, apakah Anda akan memilih
untuk membeli smartphone yang sangat recommended ini?
Hal menarik
lainnya yang bisa dilihat dari smartphone Asus ZenFone 5 ini adalah karena
perangkat ini telah direkomendasikan sebagai perangkat serba bisa yang sangat
murah. Gerakan yang sangat halus bisa Anda rasakan meskipun banyak program yang
sedang berjalan di smartphone Anda tersebut. Pengolahan grafis yang sangat
optimal juga merupakan keunggulan yang sangat nyata dari smartphone ini.
Sahabat
Asus juga bisa memilih smartphone Asus berikutnya yaitu ZenFone 4. Produk ini
merupakan salah satu produk bontot atau terkecil dari keluarga Asus. Meskipun
terbilang paling bontot dengan ukuran layar paling kecil, ini bukan berarti
Asus ZenFone 4 memiliki kualitas yang tidak baik. Ini merupakan salah satu
smartphone murah dengan kapasitas RAM 1 GB yang sudah termasuk baik di
kelasnya.
Bayangkan
saja, Anda bisa memilikinya hanya dengan mengeluarkan uang sebesar 1 jutaan
rupiah saja. Oleh karena itu, Asus ZenFone 4 telah mencuri perhatian masyarakat
untuk membelinya. Kelebihannya yang sangat banyak tersebut telah diiringi
dengan teknologi yang sangat modern sehingga smartphone ini memang sangat cocok
untuk Anda miliki untuk melakukan berbagai macam hal.
Nah, itulah beberapa review mengenai kelebihan dan
kelemahan dari smartphone Asus yang bisa Anda pertimbangkan. Dengan melihat
review di atas, maka Anda akan menjadi lebih yakin untuk membeli produk
unggulan dari Asus yang sudah sangat mendunia ini. Yuk miliki salah satu produk
dari Asus untuk melengkapi hari-harimu menjadi lebih indah dan sempurna.
Smartphone Asus merupakan smartphone paling recommended untuk masyarakat
Indonesia.
Nice review!
ReplyDeleteJadi kepengen beli hehe
semakin bagus saja sekarang tampilan asus
ReplyDelete