News Breaking
Live
wb_sunny

Terbaru

Cara Aman Berbelanja Online

Cara Aman Berbelanja Online

Perdagangan elektronik atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan  electronic commerce (e-commerce) kini semakin banyak kita temui. Berbagai marketplace hadir memenuhi kebutuhan konsumen akan kemudahan dalam berbelanja. E-commerce merupakan aktivitas penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik, seperti internet, televisi, atau jaringan komputer lainnya. Sedangkan marketplace merupakan bagian dari e-commerce.

Jika kita melakukan browsing mengenai marketplace, maka kita akan temukan banyak definisi dari marketplace. Salah satunya definisi yang diberikan oleh Wikipedia. Marketplace merupakan penyedia jasa mall online, namun yang berjualan bukan penyedia website, melainkan anggota-anggota yang mendaftar untuk berjualan di website marketplace yang bersangkutan. Marketplace biasanya menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat. Jika terjadi transaksi di dalam sistem marketplace, maka pihak marketplace akan menjadi pihak ketiga yang menerima pembayaran dan menjaganya hingga produk sudah dikirimkan oleh penjual dan diterima oleh pembeli. Setelah proses pengiriman selesai, barulah uang pembayaran diteruskan ke pihak penjual.


Tips Berbelanja Online Secara Aman
Dengan maraknya marketplace saat ini maka kita perlu mengetahui tips berbelanja online secara aman.  Berikut ini beberapa tips dalam berbelanja online secara aman.

Jangan Gampang Tergoda Barang Murah
Pembeli biasanya langsung jatuh cinta pada barang-barang yang ditawarkan  dengan harga murah. Penawaran kadang masuk melalui e-mail atau message pada social media. Penawaran barang murah kadang diikutidengan permintaan ID dan password e-mail. Kasus seperti ini biasanya adalah kerjaan spammer. Kita dapat mengatisipasi hal yang tidak diinginkan dengan cara mengunjungi situs web perusahaan yang dimaksud, artinya tidak berbelanja melalui link yang diberikan pada email tersebut.

Periksa Deskripsi Produk dengan Baik
Kebutuhan mendesak akan barang kadang menjadikan kita mudah menjatuhkan pilihan pada suatu produk. Dalam berbelanja online sebaiknya kita periksa dahulu deskripsi atau spesifikasi produk yang ditawarkan. Kita perlu curiga jika ada produk bermerk yang dijual dengan discount yang sangat besar.

Pastikan Komputer Anda Aman
Jika melakukan transaksi secara online melalui komputer/PC maka pastikan komputer dalam keadaan aman. Komputer sebaiknya sudah terinstal antivirus atau lebih baik lagi jika terinstal anti spyware dan firewall. Software keamanan ini juga harus selalu  kita update.

Pilih Cara Pembayaran yang Tepat
Pembayaran ketika belanja online bisa dilakukan dengan trasfer langsung melalui ATM, internet banking atau pun kartu kredit. Pastikan anda memilih cara pembayaran yang tepat dan aman. Kartu kredit bisa menjadi solusi utama dalam hal ini. Pembayaran dengankartu kredit memungkinkan kita memiliki bukti kuat kalau kita sudah melakukan transaksi.

Simpan Bukti Transaksi
Setelah melakukan transaksi, pastikan anda menyimpan bukti transaksinya. Bukti transaksi ini kita perlukan ketika terjadi penundaan pengiriman barang atau penjual menghendaki kita menunjukkan bukti transfer.


Demikian beberapa tips cara aman berbelanja online. Anda dapat melakukan belanja online di sini. Semoga bermanfaat!

Tags

Langganan Artikel

Dapatkan update artikel terbaru melalui email Anda!

Post a Comment