Uji Normalitas Multivariat dengan SPSS (Bagian 2)
Tutorial
ini merupakan lanjutan dari tutorial sebelumnya mengenai uji normalitas
multivariat dengan SPSS. Penelitian yang
mengangkat dua variabel terikat atau lebih datanya harus dianalisis secara
multivariat. Sebagaimana yang kita ketahui, analisis multivariat menuntut uji
asumsi. Data yang akan dianalisis harus berasal dari populasi yang berdistribusi
normal multivariat dan matrik varian kovarian antar populasi adalah sama (Johnson &
Wichern, 2007: 285).
Pada tutorial sebelumnya kita telah menentukan jarak
mahalanobis dari data yang kita miliki.
Tutorial ini akan membahas cara menghitung nilai chi squarenya. Setelah kit
peroleh jarak mahalanobis dan chi square maka kita buat scatter-plot
antara keduanya. Kemudian kita hitung korelasi antara kedua data tersebut. Mari kita lanjutkan uji normalitas multivariat
dengan SPSS, silahkan buka program SPSS di laptop atau komputer anda.
Langkah uji normalitas
multivariat dengan SPSS
Langkah Kedua, setelah diperoleh jarak mahalanobis yang tersaji
pada variabel MAH_1 kita perlu mengurutkan data jarak mahalanobis tersebut.
Untuk mengurutkan data jarak mahalanobis, klik menu Data kemudian pilih Sort
Cases seperti ditunjukkan pada gambar berikut.
Jika langkah anda benar maka akan muncul jendela Sort Cases.
Isikan variabel Mahalanobis Distance
pada bagian Sort by. Pilih mode Ascending pada bagian Sort Order untuk mengurutkan data dari
kecil ke besar. Jika sudah maka silahkan
klik OK.
Data pada variabel MAH_1 sekarang sudah urut dari kecil ke besar.
Selanjutnya, buatlah variabel baru bernama “J” kemudian isikan data berupa
angka urut dari 1, 2, 3, dan seterusnya hingga sejumlah data. Dalam tutorial
ini kita gunakan data dari 22 siswa, sehingga J bernilai 1, 2, 3, 4, ..., 22.
Kemudian kita perlu menentukan nilai probabilitas dari
masing-masing nilai J tersebut. Langkah yang kita lakukan adalah dengan komputasi
variabel probabilitas value melalui menu
Transform kemudian pilih Compute Variable. Jika langkah anda
benar maka akan muncul jendela Compute
Variable, tuliskan Prob_value
pada kolom Target Variable. Kemudian pada
Numeric Expression isikan nilai probabilitas sesuai teori yang kita ketahui,
yaitu (J-0,5)/n dalam hal ini (J-0,5)/22 (Johnson & Wichern, 2007). J pada isian tersebut diisikan dengan
memindahkan variabel J, sedangkan nilai 0,5 dan 22 serta tanda baca lainnya
diisi dengan tombol keyboard yang tersedia pada jendela tersebut. Angka 22 kita
tulis karena jumlah data berasal dari 22 siswa. Jika sudah maka klik OK.
Jika langkah anda benar maka akan muncul data nilai probabilitas
pada variabel Prob_value yang berada di sebelah kanan variabel J. Selanjutnya
kita hitung nilai chi square untuk masing-masing nilai probabilitas tersebut
dengan cara klik menu Transform
kemudian pilih Compute Variable.
Isikan “qi” pada kolom Target
Variable yang merupakan simbol dari nilai chi square. Pada kolom Numeric
Expression isikan fungsi IDF.CHISQ diikuti variabel Prob_value dan df atau
derajat kebebasan, dalam hal ini 2 karena ada 2 variabel terikat yang kita uji.
Sehingga, isian pada kolom Numeric Expression adalah IDF.VHISQ(Prob_value,2) sesuai gambar di atas.
Jika langkah anda benar maka akan muncul nilai chi square untuk
masing masing nilai probabilitas pada variabel qi. Sampai di sini anda telah
mendapatkan jarak mahalanobis dan nilai chi square. Tutorial selanjutnya akan
membahas mengenai cara membuat scatter plot dan menghitung nilai korelasinya.
Demikian tutorial mengenai uji normalitas multivariat
dengan SPSS. Silahkan tuliskan masukan atau pun kritik pada kolom komentar
untuk perbaikan tutorial ini. Semoga bermanfaat!
Referensi:
Johnson, R. A., & Wichern, D. W. (2007). Applied
Multivariate Statistical Analysis. New Jersey: Prentice Hall.
untuk IDF.VHISQ(Prob_value,2)
ReplyDeletevariabel terikat yang 2 atau variabel bebasnya yang 2. Di artikel tertulis variabel terikat 2. Mohon penjelasannya.
Var terikat
Deletemohon penjelasannya mengapa dikatakan variabel terikat ada 2 sehingga ditulis IDF.VHISQ(Prob_value,2)??? yang mana sajakah variabel terikatnya pada artikel diatas ??
ReplyDeleteVariabel terikat yang 2 itu maksudnya yang mana?
ReplyDeletekarena di model variabel terikatnya hanya "jumlah" atau 2 variabel terikat yang dimaksud itu "MAH_1" dan "qi"?
Mohon penjelasannya...thanks